Wayne Rooney memanfaatkan jeda antarmusim kompetisi untuk memperbaiki penampilannya. StrikerManchester United ini kemb
ali menyambangi klinik perbaikan rambut. Ia menjalani operasi keduanya yang berjalan sekitar sembilan jam di Klinik Rambut Harley Street, London, akhir pekan lalu.
Bomber timnas Inggris berusia 27 tahun ini mengalami masalah kebotakan sejak dua tahun lalu. Untuk itu, pada 2005 ia menjalani operasi transplantasi rambut dengan biaya 15 ribu pound atau sekitar 229 juta rupiah.
Operasi keduanya itu dilaporkan berjalan lancar. "Operasi itu berjalan sukses. Dia amat puas dengan hasilnya, dan tak sabar untuk memamerkan penampilan barunya," kata seorang sumber seperti dikutip dari The Sun, kemarin.
"Dia mengunjungi kami untuk perawatan tahap kedua untuk transplantasinya yang sukses. Ini sudah dijadwalkan sejak dia memulainya pada 2011 lalu. Ini merupakan standar. Kami senang dengan perubahan sikapnya setelah menjalani transplantasi rambut," kata Direktur Klinik Nadeem Uddin Khan.
Sebelumnya, transplantasi rambut Rooney dianggap sebagai model terbaik di kalangan selebritas. Adalah Crown Clinic, klinik transplantasi rambut ternama di Inggris yang berbasis di Manchester yang menggelar survei untuk menentukan selebritas dengan transplantasi rambut terbaik.
1000 orang yang dilibatkan dalam poling itu menempatkan Rooney di posisi paling atas. Disusul aktor film Hobbit Jimmy Nesbitt di posisi ke dua. Model sekaligus aktor Calum Best juga termasuk di deretan tersebut.
Diketahui juga kemudian, apa yang dilakukan Rooney ternyata kemudian menjadi trend setter, dan menjadi pemicu 25 persen naiknya jumlah pria muda yang ingin melakukan transplantasi rambut.
0 komentar:
Posting Komentar